Hanya Dengan Bahan Disekitar Kita Tumit Kaki Yang Pecah Pecah Bisa Halus Kembali - Bagi perempuan penampilan merupakan hal yang nomor satu, mulai dari ujung rambut hingga ujung kuku. Tidak terkecuali dengan tumit kaki. Bagi yang suka memakai sandal dengan hak tinggi atau yang terbuka di bagian tumitnya, tentu hal ini sangat mengganggu penampilan. Tapi Anda tidak usah khawatir, karena saya akan bagikan resep ramuan herbal dengan bahan alami yang mudah didapat, berikut resep ramuan herbalnya.
RESEP 1
- 1 buah pisang masak, biarkan selama 1 minggu sampai menghitam
- haluskan pisang, lalu oleskan pada tumit yang pecah – pecah
- biarkan hingga kering, lalu basuh dengan air
RESEP 2
- kulit kamboja secukupnya
- cuci bersih bahan, lalu rebus dengan 2 liter air hingga mendidih
- setelah tidak begitu panas, gunakan airnya untuk merendam tumit yang pecah – pecah
RESEP 3
- buah pepaya muda secukupnya
- jus atau parut buah pepaya muda lalu saring airnya
- oleskan pada tumit yang pecah – pecah secara merata.
- Biarkan hingga mengering lalu basuh dengan air.
Demikianlah, beberapa resep ramuan herbal tradisional yang dapat mengatasi tumit kaki pecah - pecah dengan bahan alami yang ada disekitar kita. Gunakanlah salah satu resep diatas dan rasakan khasiatnya.